Perekrutan Petugas Lapangan Sensus Ekonomi 2016 BPS Kota Metro - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Metro

TELAH RILIS! Publikasi Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian Tahap II : Usaha Pertanian Perorangan (UTP) Subsektor Pertanian Kota Metro, Unduh disini

Bagaimana persepsi #SahabatData terhadap Kualitas Data dan Pelayanan Kami? Yuk isi Survei Kepuasan Data 2025!

Inflasi Kota Metro Juni 2024 : 0,09 persen (m-t-m); 0,64 persen (y-t-d); "Unduh BRS disini"

Perekrutan Petugas Lapangan Sensus Ekonomi 2016 BPS Kota Metro

Perekrutan Petugas Lapangan Sensus Ekonomi 2016 BPS Kota Metro

4 Februari 2016 | Kegiatan Statistik


Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Metro merekrut petugas pencacah dan pengawas lapangan sebanyak 291 orang. Mereka akan dikontrak selama sebulan penuh untuk pelaksanaan Sensus Ekonomi (SE) pada 1-31 Mei 2016. Proses perekrutan petugas pencacah dan pengawas lapangan meliputi seleksi berkas dan wawancara. Pendaftaran calon petugas SE2016 di Kota Metro dibuka selama 2 minggu, yaitu tanggal 18-29 Januari 2016. Tercatat hampir 700 orang yang berasal dari 5 kecamatan sekota Metro mengikuti proses rekrutmen ini.

Para pendaftar diminta mengisi formulir dengan menggunakan pensil yang nantinya menjadi salah satu faktor penilai saat seleksi berkas. Proses perekrutan petugas berlaku sistem gugur. Peserta yang lolos seleksi berkas akan diumumkan pada tanggal 12 Februari 2016. Selanjutnya akan dilakukan wawancara terhadap peserta yang lolos seleksi berkas. Calon petugas yang lolos seleksi akhir sebagai petugas pencacah dan pengawas lapangan akan diumumkan pada tanggal 25 Februari 2016.

Proses perekrutan dilakukan untuk mencari petugas pencacah dan pengawas lapangan yang benar-benar mempunyai keahlian dan integritas tinggi. Informasi proses rekrutmen petugas SE dapat dilihat di situs internet. BPS Kota Metro juga melayangkan surat resmi berisi informasi rekrutmen petugas SE ke setiap camat dan lurah di Kota Metro.

Ada beberapa persyaratan utama peserta rekrutmen petugas SE, diantaranya peserta seleksi minimal lulusan tingkat SMA dan sederajat, berdomisili di Kota Metro, juga diutamakan yang pernah terlibat dalam kegiatan statistik. Para petugas pencacah lapangan bertugas melakukan pendataan ekonomi. Mereka akan disebar di setiap pasar tradisional, pusat perbelanjaan, toko modern, hingga mal. Proses pendataan tersebut akan diawasi langsung oleh pengawas lapangan. Sementara hasil pendataan akan diolah oleh petugas BPS Kota Metro.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Metro (Statistics of Metro City)Jl. AR Prawiranegara Metro Lampung

Telp (62-725) 41758

7850853

Email: bps1872@bps.go.id

Fax (0725) 7850853

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik