TELAH RILIS! Publikasi Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian Tahap II : Usaha Pertanian Perorangan (UTP) Subsektor Pertanian Kota Metro, Unduh disini

Bagaimana persepsi #SahabatData terhadap Kualitas Data dan Pelayanan Kami? Yuk isi Survei Kepuasan Data 2025!

Inflasi Kota Metro Juni 2024 : 0,09 persen (m-t-m); 0,64 persen (y-t-d); "Unduh BRS disini"

Beranda

Produk - Berita

Penarikan Siswa-Siswi Magang SMK Muhammadiyah 3 Metro di Badan Pusat Statistik Kota Metro

Penarikan Siswa-Siswi Magang SMK Muhammadiyah 3 Metro di Badan Pusat Statistik Kota Metro

Penarikan Siswa-Siswi Magang SMK Muhammadiyah 3 Metro di Badan Pusat Statistik Kota Metro

4 Desember 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya


Kota Metro, 4 Desember 2024 – Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Metro melaksanakan acara penarikan siswa-siswi dari SMK Muhammadiyah 3 Metro yang telah melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) selama empat bulan. Para siswa tersebut memulai kegiatan PKL pada tanggal 2 September 2024, dan akhirnya resmi ditarik oleh Ibu Nela Kartikawati, selaku pembina PKL pada tanggal 4 Desember 2024.

Selama empat bulan menjalani PKL di BPS Kota Metro, para siswa-siswi ini terlibat dalam berbagai aktivitas yang berkaitan dengan pengolahan data statistik serta berbagai tugas administratif yang mendukung kelancaran operasional BPS. Kegiatan PKL ini memberikan pengalaman langsung bagi para siswa dalam memahami dunia kerja, khususnya dalam bidang statistik dan pelayanan publik.

Dalam acara penarikan tersebut, Ibu Nela Kartikawati memberikan apresiasi kepada BPS Kota Metro atas kesempatan yang diberikan kepada para siswa untuk belajar dan mengembangkan keterampilan mereka. Beliau juga mengungkapkan bahwa pengalaman ini diharapkan dapat memberikan bekal yang berharga bagi para siswa dalam menghadapi dunia kerja di masa depan.

Pihak BPS Kota Metro juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh siswa-siswi SMK Muhammadiyah 3 Metro yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat selama menjalani PKL. Meskipun hanya empat bulan, pengalaman yang mereka peroleh diharapkan dapat memberikan wawasan yang lebih luas mengenai tugas dan peran penting BPS dalam penyajian data statistik yang akurat.

Dengan berakhirnya masa PKL, para siswa akan melanjutkan studi mereka, membawa pengalaman yang berharga untuk bekal karier mereka di masa depan.

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Metro (Statistics of Metro City)Jl. AR Prawiranegara Metro Lampung

Telp (62-725) 41758

7850853

Email: bps1872@bps.go.id

Fax (0725) 7850853

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik