BPS Kota Metro Dorong Percepatan Ground Check DTSEN 2025, Capaian Capai 76,30% per 20 April 2025 - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Metro

TELAH RILIS! Publikasi Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian Tahap II : Usaha Pertanian Perorangan (UTP) Subsektor Pertanian Kota Metro, Unduh disini

Bagaimana persepsi #SahabatData terhadap Kualitas Data dan Pelayanan Kami? Yuk isi Survei Kepuasan Data 2025!

Inflasi Kota Metro Juni 2024 : 0,09 persen (m-t-m); 0,64 persen (y-t-d); "Unduh BRS disini"

BPS Kota Metro Dorong Percepatan Ground Check DTSEN 2025, Capaian Capai 76,30% per 20 April 2025

BPS Kota Metro Dorong Percepatan Ground Check DTSEN 2025, Capaian Capai 76,30% per 20 April 2025

22 April 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Metro kembali menegaskan pentingnya percepatan pendataan lapangan (ground check) Data Tunggal Ekonomi Nasional (DTSEN) 2025 dalam kegiatan koordinasi lintas sektor yang dilaksanakan di Aula Lantai 2 Bappeda Kota Metro. Hingga pertengahan April, progres ground check DTSEN telah mencapai 76,30%.
Sebagai narasumber utama dalam kegiatan ini, BPS Kota Metro menyampaikan paparan teknis pelaksanaan pendataan, serta menyoroti urgensi DTSEN sebagai basis data utama yang akan digunakan dalam penyaluran program bantuan sosial pada triwulan II tahun ini.
Kegiatan koordinasi ini dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Dinas Sosial, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil), para camat dan lurah se-Kota Metro, serta Koordinator Kota Pendamping Program Keluarga Harapan (PKH).
BPS Kota Metro juga menekankan pentingnya sinergi antar instansi dalam memastikan keberhasilan DTSEN 2025. Dukungan dari pemerintah daerah dan keterlibatan aktif para petugas di lapangan menjadi kunci keberhasilan pendataan ini.
Melalui kegiatan ini, BPS Kota Metro berharap adanya pemahaman bersama dari seluruh stakeholder tentang peran vital DTSEN serta adanya komitmen bersama dalam mendukung proses ground check hingga selesai.

#DataMencerdaskanBangsa 
#CintaData
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Metro (Statistics of Metro City)Jl. AR Prawiranegara Metro Lampung

Telp (62-725) 41758

7850853

Email: bps1872@bps.go.id

Fax (0725) 7850853

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik