29 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik Lainnya
Metro, 29 Oktober 2024 – Kelurahan Mulyojati, Kota Metro, mengadakan konsultasi untuk membahas "Kelurahan Cantik" yang bertujuan untuk meningkatkan kinerja dalam diseminasi dan pelayanan data. Kegiatan ini diadakan di kantor BPS Kota Metro dan dihadiri oleh Perwakilan kelurahan Mulyojati yang diwakili oleh ibu Epi Sulistiawati dan Tim BPS yang dihadiri oleh Ahli Statistisi Madya Bapak Yosep, SST., MIDEC dan bagian Komputasi yaitu Faqih dan Robi.
Kegiatan ini dimulai dengan menjelaskan bahwa program
Kelurahan cantik ini dirancang untuk meningkatkan akses dan Literasi statistik
kepada masyarakat. Dengan adanya kegiatan Kelurahan Cinta statistic (CANTIK),
diharapkan kelurahan bisa melayani kebutuhan informasi publik secara lebih
efektif.
Dalam pelaksanaannya, dua orang operator dari program
Kelurahan Cantik akan membantu dalam penyediaan data yang dibutuhkan. Mereka
akan dilatih untuk memahami SOP baru tersebut serta cara mengelola data agar
lebih mudah diakses oleh masyarakat.
Konsultasi juga menjadi ajang diskusi antara BPS dan
perangkat kelurahan untuk mengetahui apa yang menjadi kebutuhan informasi
publik, sehingga pelayanan yang diberikan dapat lebih tepat sasaran. Dengan
adanya inovasi ini, diharapkan Kelurahan Mulyojati dapat meningkatkan
kinerjanya dan memenuhi harapan masyarakat dalam hal pelayanan informasi.
Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam rangka menuju
masyarakat yang lebih informasi dan transparan, serta meningkatkan kepercayaan
masyarakat terhadap pemerintah.
Diharapkan dengan kerjasama semua pihak, program Kelurahan
Cantik dapat sukses dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat Mulyojati.
Berita Terkait
Audiensi Kegiatan Pembinaan Program Kelurahan Cantik dan Statistik Sektoral Kota Metro 2025
Civitas Akademika Universitas Dharma Wacana Dukung Program Kelurahan Cantik
BPS Kota Metro Berkolaborasi dengan STMIK Dharma Wacana dalam Kegiatan Kelurahan Cantik
Pembinaan Kelurahan Cantik dan Diseminasi Data di Kota Metro di Penghujung Tahun 2024
BPS Kota Metro Hadiri Forum Konsultasi Publik RKPD Kota Metro Tahun 2025
Kepala BPS Kota Metro dan Walikota Metro Tinjau Program Makan Bergizi Gratis 🥦🍛
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik Kota Metro (Statistics of Metro City)Jl. AR Prawiranegara Metro Lampung
Telp (62-725) 41758
7850853
Email: bps1872@bps.go.id
Fax (0725) 7850853